Senin 27 Sep 2021 18:17 WIB

Jerman Sumbang 1,5 Juta Dosis Vaksin AstraZeneca ke Ghana

Bantuan Jerman diharapkan dapat memperluas cakupan vaksinasi di Ghana

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Christiyaningsih
Vaksin Covid-19 Astrazeneca. Ilustrasi
Foto: AP/Valentina Petrova
Vaksin Covid-19 Astrazeneca. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, ACCRA – Jerman menyumbangkan 1,5 juta dosis vaksin AstraZeneca ke Ghana. Bantuan itu diharapkan dapat memperluas cakupan vaksinasi di negara tersebut.

“Saya senang memberi tahu warga Ghana bahwa 1,5 juta dosis vaksin AstraZeneca dikirim ke Ghana oleh Jerman,” kata Wakil Menteri Kesehatan Ghana Mahama Asei Seini pada Ahad (26/9), dikutip laman Anadolu Agency.

Baca Juga

Janji perihal sumbangan vaksin itu muncul setelah Kanselir Jerman Angela Merkel melakukan pembicaraan bilateral dengan Presiden Ghana Nana Akufo-Addo pada Agustus lalu. Awalnya, Jerman menjanjikan 1,2 juta dosis vaksin. Namun belakangan mereka menambahkan 300 ribu dosis tambahan.

Beberapa hari lalu, Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Kamala Harris juga berjanji mengirim 1,3 juta dosis vaksin Pfizer ke Ghana. Bantuan itu diharapkan tiba pada Oktober mendatang.  

AstraZeneca adalah vaksin pertama yang didatangkan Ghana pada Februari lalu. Vaksin tiba saat negara tersebut tengah berjuang mencegah penyebaran Covid-19. Sejauh ini Ghana telah melaporkan 127 ribu kasus Covid-19 dengan korban meninggal mencapai 1.146 jiwa.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement