Ahad 13 Mar 2022 16:49 WIB

Iran Dilaporkan Tangguhkan Perundingan dengan Arab Saudi

Iran disebut telah menangguhkan perundingan dengan Arab Saudi secara sepihak.

Rep: Lintar Satria/ Red: Agung Sasongko
Merajut hubungan Arab Saudi-Iran
Foto:

Sejauh ini mereka telah menggelar empat pertemuan di Irak, Baghdad berharap mediasinya dapat menghentikan ketegangan antara dua negara paling berpengaruh di kawasan. Arab Saudi menggambarkan perundingan berlangsung ramah tapi eksploratif, sementara Teheran mengatakan jarak perundingan "baik."

Arab Saudi dan Iran mendukung pihak yang berlawanan dalam perang dan sengketa politik di Suriah, Lebanon, dan Irak selama bertahun-tahun. Sejak tahun 2015 Arab Saudi memimpin koalisi yang memerangi pemberontak Houthi yang didukung Iran di Yaman.

Sementara itu perundingan untuk mengaktifkan kembali Joint Comprehensive Plan of Action (JCPOA) terancam batal. Setelah Rusia meminta negara-negara Barat menunda negosiasi sampai waktu yang belum ditentukan walaupun sebagian besar naskahnya sudah hampir selesai.

Negosiator perundingan menghidupkan kembali kesepakatan nuklir Iran yang berlangsung selama 11 bulan itu sudah mencapai tahapan akhir. JCPOA akan mencabut sanksi-sanksi Barat terhadap Iran sebagai gantinya Teheran harus menghentikan program nuklir. n 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement