Senin 08 Feb 2016 21:29 WIB

Kura-kura Langka yang Dicuri Dikembalikan

Kura-kura radiata adalah satwa yang terancam punah.
Foto: abc
Kura-kura radiata adalah satwa yang terancam punah.

REPUBLIKA.CO.ID, PERTH -- Kura-kura yang terancam punah yang sempat menjadi objek pencarian besar-besaran oleh aktivis penyayang binatang setelah dicuri pekan lalu dari kebun binatang Perth akhirnya dikembalikan. Kura-kura yang memiliki tempurung berbentuk bintang itu diantarkan ke kantor polisi di Perth.

Kura-kura berusia 10 tahun itu dilaporkan hilang oleh petugas setelah dipamerkan pada Selasa pagi. Satwa yang terancam punah ini diantarkan ke Kantor Polisi Kensington pada malam hari dan dikembalikan ke Kebun Binatang, Ahad (7/2). 

Petugas kebun binatang sebelumnya khawatir kura-kura itu dijual di pasar gelap dan mengatakan mereka juga mengaku khawatir dengan kondisi kura-kura tesebut karena perlu mengkonsumsi makanan khusus.

Kura-kura radiata yang memiliki bentuk tempurung unik berbentuk bintang ini dijaga dengan suhu tertentu agar bisa memamah makanannya. Kura-kura umumnya memakan rumput dan statusnya sangat terancam punah karena hilangnya habitat hidup mereka dan juga perdagangan satwa liar.

Mereka merupakan satwa asli Madagaskar dan diburu untuk diambil tempurungnya yang sering dijadikan ornamen.

sumber : http://www.australiaplus.com/indonesian/2016-02-07/kurakura-langka-yang-dicuri-dari-kebun-binatang-perth-dikembalikan/1544668
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement