Selasa 30 May 2017 03:39 WIB

Spanyol Tangkap 14 Orang Terduga Produsen Obat Terlarang

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Hazliansyah
Police line
Foto: Wikipedia
Police line

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Kepolisian Spanyol menangkap 14 orang yang dicurigai memiliki jaringan produksi dan menjual obat peningkat performa. Informasi tersebut dirilis oleh Kementerian Dalam Negeri Spanyol pada Senin (29/5) waktu setempat.

Pihak berwenang menggerebek 25 rumah, gudang, dan gimnasium di beberapa kota yang disinyalir mencurigakan. Selama proses berlangsung, polisi mengamankan sejumlah besar bahan dasar dan peralatan pembuat obat yang menguatkan dugaan tersebut.

Total terdapat tiga juta dosis dari 120 zat berbeda yang didapatkan dari penggerebekan, termasuk steroid dan hormon anabolik.

Pernyataan resmi kementerian menyebutkan, bahan dan peralatan pembuatan obat aktif itu adalah salah satu yang terbesar di Eropa.

"Operasi ini setidaknya mengungkap sebagian jaringan yang bertanggung jawab atas produksi obat-obatan terlarang," kata kementerian tersebut, dilansir dari laman Reuters Inggris.

Sidak oleh polisi berlangsung di kota Alicante, Valencia, Valladolid, dan Malaga. Operasi dimulai pada Oktober 2016 setelah polisi mendeteksi sebuah jaringan distribusi grosir obat-obatan dan bahan-bahan yang diproduksi terutama di Cina dan India.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement