Rabu 24 Apr 2013 16:23 WIB

Plaza di Bangladesh Rubuh, 70 Orang Tewas

Rep: Hannan Putra/ Red: A.Syalaby Ichsan
Runtuhan plasa di Dhaka yang roboh
Foto: BBC
Runtuhan plasa di Dhaka yang roboh

REPUBLIKA.CO.ID, DHAKA -- Sebuah bangunan di Rana Plaza di Kota Dhaka, Bangladesh dikabarkan runtuh dan menewaskan sedikitnya 70 orang, Rabu (24/4). Selain itu, 500 orang lainnya dikabarkan terluka dan menjalani perawatan di rumah sakit setempat.

 

Pihak keamanan setempat mengatakan, jumlah korban masih akan terus bertambah menginat proses pencarian korban yang masih berlangsung. Banyaknya laporan warga hilang dan terperangkap didalam gedung juga menjadikan alasan jumlah korban akan terus bertambah.

"Kami mengkhawatirkan masih banyak orang yang terjebak (di dalam bangunan) dan bisa saja mereka ditemukan dalam keadaan tewas. Proses penyelamatan masih terus dilakukan," ujar seorang anggota regu penyelamat, seperti dikutip kantor berita setempat PTI, Rabu (24/4). 

Rana Plaza yang runtuh tersebut memuat sedikitnya 300 toko. Letaknya di tengah-tengah Kota Dhaka benar-benar menjadi pusat kunjungan warga yang ingin berbelanja. Sebelumnya, gedung tersebut memang sudah mengalami retak-retak di beberapa sisi bangunan. Namun hal itu tidak mendapat perhatian dari pemiliknya.

Dari saksi mata mengatakan, sebelum runtuh terdengar suara gemuruh yang cukup kuat. Beberapa sisi bangunan berangsur-angsur roboh dan menghimpit mereka yang tengah berada didalamnya.

Hingga saat ini, operasi penyelamatan terus berlangsung. Pemerintah menginstruksikan pihak militer untuk turut serta mengevakuasi korban agar proses penyelamatan berlangsung cepat. 

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement