REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Para pejabat militer AS telah lama memperingatkan penciptaan larangan terbang di Suriah akan membutuhkan sumber daya tambahan melebihi dari perang melawan ISIS. Apalagi di lapangan sangat sulit untuk mendeteksi apakah tak ada anggota ISIS yang menyusup mengingat kompleksnya perang Suriah.
"Kalau ingin membangun zona aman maka harus banyak yang dipikirkan dan dianalisis sebelum membuatnya jadi kenyataan," kata seorang pejabat AS, Rabu, (25/1).
Jika dibentuk zona aman, perlu diketahui bagaimana caranya Amerika menghindari konfrontasi dengan pasukan Rusia dan Suriah. Apalagi Rusia membantu rezim Bashar Assad agar tetap duduk di kursi pemerintahan.
Pertanyaan ini harus dijawab oleh Trump dan Gedung Putih sebelum benar-benar menerpakan zona aman bagi warga Suriah yang ingin mengungsi dari medan perang.