Senin 20 Jan 2020 15:45 WIB

Roger Federer dan Serena Williams Membuka Australia Open dengan Kemenangan

Red:

Roger Federer mengawali laga perdana Australia Open 2020 setelah bertarung tiga set dengan 6-3, 6-2, 6-2 menghadapi Steve Johnson, petenis asal Amerika Serikat, Senin siang (20/01).

Australia Open dimulai Senin, 20 Januari dan akan digelar hingga 2 Februari di Melbourne Park.

Federer merasa puas dengan hasil yang diperolehnya dalam sesi pembuka di Melbourne.

"Saya sangat senang, karena tidak ada halangan," katanya, setelah pertandingan.

"Hampir [setiap] musim, saya tak pernah alami halangan dan membuat saya tampil bagus untuk memulai musim ini dan ini membuat saya tampil untuk musim ini."

"Saya senang bisa bermain dengan baik. Saya berlatih dengan sangat baik."

Federer sudah enam kali menang di kejuaraan tenis Australia Terbuka di Melbourne, meski pernah dicampakkan oleh pemain muda asal Yunani, Stefanos Tsitsipas, tahun lalu.

Petenis Serena Williams juga memulai kejuaraan Australia Terbuka dengan penampilan yang memukau para penonton.

Ia mengalahkan pemain asal Rusia, Anastasia Potapova, dengan skor 6-0, 6-3 dalam waktu kurang dari satu jam

"Senang bisa kembali, saya suka bermain di sini," kata Williams, yang sudah tujuh kali menjuarai Australia Terbuka.

"Saya suka bermain di Melbourne, ini adalah salah satu kota favorit saya. Itulah sebabnya saya menyukainya."

Sementara petenis perempuan ternama lainnya, Naomi Osaka mengalahkan Marie Bouzkova dengan 6-2, 6-4.

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan ABC News (Australian Broadcasting Corporation). Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab ABC News (Australian Broadcasting Corporation).
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement