Senin 15 Jun 2020 19:10 WIB

Jet Tempur AS Jatuh di Lepas Pantai Inggris

Pesawat jatuh saat sedang melakukan misi pelatihan rutin.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Teguh Firmansyah
Police Line
Foto: [ist]
Police Line

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Sebuah jet tempur Amerika Serikat (AS) jatuh di North Sea di lepas pantai Inggris pada Senin (15/6). Belum diketahui penyebab terjadinya insiden tersebut.

Jet yang jatuh itu bertipe F-15C Eagle dari Fighter Wing ke-48 Angkatan Udara AS. Pesawat tengah melakukan misi pelatihan rutin dengan pilot tunggal. Jet yang lepas landas dari Royal Air Force Base Lakenheath di timur laut London jatuh sekitar pukul 04.40 waktu setempat.

Baca Juga

"Penyebab kecelakaan serta status pilot tidak diketahui saat ini dan UK Search and Rescue telah dipanggil untuk mendukung (proses pencarian pilot)," kata Fighter Wing ke-48 dalam sebuah pernyataan, dikutip laman ABC News.

Fighter Wing ke-48 belum dapat memberikan banyak keterangan. Namun mereka berjanji segera menyampaikan informasi terbaru jika telah memperoleh perkembangan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement