Jumat 15 Jan 2021 10:53 WIB

Dua Hari Berturut, Australia Catat Nol Kasus Covid-19

Australia berlakukan pembatasan yang lebih ketat untuk kekang penyebaran Covid-19.

 Tes Covid-19 di klinik pengujian drive-through Rumah Sakit St.Vincent di Bondi Beach, Sydney, Australia, 20 Desember 2020. Australia berhasil mencatatkan nol kasus Covid-19 lokal dua hari berturut pada Jumat (15/1)..
Foto:

Negara bagian Queensland telah selesai melakukan penguncian tiga hari di Ibu Kotanya Brisbane awal pekan ini untuk membantu menghindari penyebaran varian baru Covid-19 yang sangat menular.

Di sana, hari ketiga berturut-turut tercatat nol kasus lokal. Victoria, negara bagian terpadat kedua di Australia, telah mencatat tidak ada kasus Covid-19 untuk hari kesembilan. Sementara itu, NSW melaporkan tidak ada kasus untuk hari kedua berturut-turut.

Virus corona baru juga telah secara efektif dibasmi di negara bagian dan wilayah lain Australi. Sebagian besar kasus Covid-19 terdeteksi pada wisatawan yang kembali dari luar negeri di karantina hotel.

Australia telah melaporkan total lebih dari 28.600 kasus Covid-19 dan 909 korban jiwa sejak pandemi dimulai, dengan penutupan perbatasan dan sistem pelacakan cepat membantu menjaga jumlah kasusnya relatif rendah.

sumber : Antara, Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement