Rabu 24 Feb 2021 09:51 WIB

Guinea Mulai Vaksinasi Ebola

Guinea menerima 11 ribu dosis vaksin dari Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Nur Aini
WHO Meminta negara-negara di Afrika Barat mewaspadai penyebaran Ebola.
Foto:

Lamah mengungkapkan, pada 2013, Guinea membutuhkan waktu berbulan-bulan untuk memahami bahwa mereka sedang menghadapi epidemi Ebola. "Sementara kali ini, dalam waktu kurang dari empat hari, kami dapat melakukan analisis dan mendapatkan hasilnya. Tim medis kami terlatih dan berpengalaman. Kami memiliki cara untuk segera mengatasi penyakit ini," kata Lamah kepada Reuters pada 15 Februari lalu.

Kendati demikian, dia tak menampik rasa khawatir tetap ada jika mengingat merebaknya epidemi Ebola lima tahun lalu. "Kami tidak ingin menghidupkan kembali situasi seperti itu," ujarnya.

Virus Ebola menyebabkan perdarahan hebat dan kegagalan organ serta menyebar melalui kontak dengan cairan tubuh. Sepanjang 2013-2016, penyakit tersebut menewaskan 11.300 orang. Sebagian besar korban berada di Guinea, Sierra Leone, dan Liberia. 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement