Rabu 24 Mar 2021 22:59 WIB

PBB Desak Bangladesh Cabut Pagar Berduri di Kamp Rohingya

Pihak Bangladesh sebut pagar didirikan di batas luar kamp untuk keselamatan.

Rep: Kamran Dikarma/ Red: Teguh Firmansyah
Kamp Rohingya di Bangladesh terbakar.
Foto:

Kebakaran  yang baru-baru ini melanda kamp pengungsi Rohingya di Cox’s Bazar menyebabkan sedikitnya 15 orang meninggal. Sementara hampir 45 ribu lainnya kehilangan tempat tinggal.

Saat ini wilayah Cox’s Bazar menampung sekitar 1,2 juta pengungsi Rohingya. Pada Desember tahun lalu, Bangladesh mulai memindahkan ribuan pengungsi Rohingya ke sebuah pulau bernama Bhasan Char di Teluk Benggala. Sejak relokasi dimulai, terdapat sekitar 13 ribu pengungsi yang telah dipindahkan.

Pekan lalu, delegasi PBB melakukan kunjungan ke Bhasan Char. Mereka meninjau kondisi dan fasilitas di pulau tersebut. Sebelumnya PBB menyebut pihaknya tidak diizinkan untuk melakukan penilaian teknis dan keamanan Bhasan Char. PBB pun mengaku tidak dilibatkan dalam proses relokasi pengungsi Rohingya ke sana.

Sementara itu Bangladesh mengklaim relokasi pengungsi Rohingya ke Bhasan Char dilakukan secara sukarela dan tanpa paksaan. Bangladesh pun meyakinkan bahwa Bhasan Char aman serta layak ditinggali. Fasilitas seperti perumahan dan rumah sakit tengah dibangun di sana.

Bangladesh mengatakan, kamp-kamp pengungsi yang kian padat di Cox's Bazar telah memicu aksi kejahatan, termasuk kekerasan. Hal itu turut menjadi alasan mengapa sebagian pengungsi Rohingya ingin direlokasi.

 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement