Rabu 06 Jul 2022 13:40 WIB

China Kembali Hadapi Gelombang Baru Covid-19

Meski kasus keseluruhan terbilang kecil, China melihat potensi lonjakan di kota utama

Rep: Dwina Agustin/ Red: Friska Yolandha
Pengendara melewati pejalan kaki yang mengenakan masker menunggu untuk menyeberang di persimpangan di Beijing, Rabu, 6 Juli 2022.
Foto:

Provinsi timur Anhui dengan lebih dari satu juta orang telah dikunci, beban kasus sedikit menurun menjadi 222 pada Selasa, sehari sebelumnya 231 kasus. Namun, kota-kota di wilayah ini masih menyumbang sebagian besar infeksi harian di daratan China.

Selain itu, kota barat laut Xian mengaktifkan penangguhan operasi selama tujuh hari di berbagai tempat hiburan, makan malam di restoran, dan acara besar mulai Rabu. Kota yang memiliki populasi 13 juta orang ini melaporkan 11 infeksi lokal untuk 5 Juli, naik dari sembilan hari sebelumnya.

 

Komisi Kesehatan Nasional mengatakan pada Rabu, China melaporkan total 353 infeksi menular dalam negeri pada 5 Juli di daratan, termasuk 112 kasus tanpa gejala dan 241 kasus bergejala. Tidak ada kematian baru, sama seperti sehari sebelumnya, menjaga kematian nasional di angka 5.226.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement