Ahad 08 Oct 2023 06:45 WIB

Kerangka Waktu Konflik Israel-Hamas

Serangan mendadak Hamas pada Sabtu menjadi serangan terbesar dalam beberapa tahun.

Rep: Lintar Satria / Red: Friska Yolandha
Burning vehicles in the Israeli city of Ashkelon following rocket launches from Gaza, 07 October 2023. Rocket barrages were launched from the Gaza Strip early Saturday in a surprise attack claimed by the Islamist movement Hamas.
Foto:

Maret 2018 - Warga Palestina menggelar protes di perbatasan berpagar Gaza dengan Israel. Pasukan Israel melepaskan tembakan untuk menghalau para demonstran. Lebih dari 170 warga Palestina dilaporkan tewas dalam unjuk rasa yang digelar selama berbulan-bulan. Peristiwa ini juga memicu pertempuran antara Hamas dan pasukan Israel.

Mei 2021 - Setelah berminggu-minggu ketegangan selama bulan puasa Ramadan, ratusan warga Palestina terluka dalam bentrokan dengan pasukan keamanan Israel di kompleks Al Aqsa di Yerusalem, tempat tersuci ketiga umat Islam.

Setelah menuntut Israel menarik pasukan keamanan dari kompleks tersebut, Hamas melepaskan rentetan roket dari Gaza ke Israel. Israel membalas dengan serangan udara ke Gaza. Pertempuran berlangsung selama 11 hari, menewaskan sedikitnya 250 orang di Gaza dan 13 orang di Israel.

Agustus 2022 - Sedikitnya 44 orang, termasuk 15 anak-anak, terbunuh dalam tiga hari kekerasan yang dimulai ketika serangan udara Israel menghantam seorang komandan senior Jihad Islam.

Israel mengatakan serangan tersebut merupakan operasi pencegahan terhadap serangan yang akan segera dilakukan milisi yang didukung Iran, yang menargetkan para komandan dan depot senjata.

Sebagai tanggapan, Jihad Islam menembakkan lebih dari 1.000 roket ke arah Israel. Sistem pertahanan udara Iron Dome Israel mencegah kerusakan atau korban jiwa yang serius.

Januari 2023 - Jihad Islam di Gaza menembakkan dua roket ke arah Israel setelah pasukan Israel menyerbu sebuah kamp pengungsi dan menewaskan tujuh orang bersenjata Palestina dan dua warga sipil.

Roket-roket tersebut memicu alarm di komunitas-komunitas Israel di dekat perbatasan, namun tidak menimbulkan korban jiwa. Israel merespons dengan serangan udara di Gaza.

Oktober 2023 - Hamas meluncurkan serangan terbesar ke Israel dalam beberapa tahun terakhir dari Jalur Gaza, dengan serangan mendadak yang menggabungkan orang-orang bersenjata yang menyeberangi perbatasan dengan rentetan roket. Jihad Islam mengatakan pejuangnya bergabung dalam serangan tersebut.

 

Militer Israel mengatakan mereka siap berperang, dan menambahkan mereka telah melakukan serangan-serangan yang menargetkan Hamas di Gaza dan telah memanggil pasukan cadangan. n Lintar Satria/Reuters 

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement