Senin 27 Nov 2023 15:03 WIB

Polisi AS Tangkap Pelaku Penembakan Tiga Mahasiswa Keturunan Palestina

Penembakan terjadi di depan gedung apartemen tempat pelaku tinggal.

Rep: Lintar Satria/ Red: Nidia Zuraya
Ilustrasi Penembakan
Foto: Pixabay
Ilustrasi Penembakan

REPUBLIKA.CO.ID,  VERMONT -- Polisi mengatakan tersangka penembakan tiga mahasiswa keturunan Palestina di Burlington, Vermont, Amerika Serikat (AS) berhasil ditangkap. Jason J Eaton yang berusia berusia 48 tahun ditangkap pada Ahad (26/11/2023) malam waktu setempat.

Dalam siaran persnya, Departemen Kepolisian Burlington mengatakan Eaton ditahan di dekat lokasi penembakan pada Sabtu (25/11/2023) siang. Polisi kemudian menggeledah rumahnya dan menangkapnya pada Ahad malam.

Baca Juga

Dikutip dari ABC News, polisi mengatakan Eaton diperkirakan akan didakwa pada Senin (27/11/20923)) pagi waktu setempat.

Para korban penembakan di kota terpadat di Vermont mengalami luka dan harus menjalani perawatan medis. Polisi mengatakan tiga mahasiswa keturunan Palestina itu ditembaki seorang pria bersenjata "tanpa mengatakan apaa-apa."

Dalam pernyataannya polisi mengatakan penyelidikan awal Departemen Kepolisian Burlington menetapkan ketiga mahasiswa, semuanya berusia 20-an, ditembak di luar rumah salah satu kerabat korban yang mereka kunjungi untuk liburan Thanksgiving.

Pihak berwenang mengatakan detektif, petugas polisi setempat dan agen federal menghabiskan Ahad kemarin untuk memeriksa lingkungan di dekat lokasi penembakan dan melakukan wawancara dengan para tetangga. Pihak berwenang mengatakan FBI membantu dengan memberikan "layanan korban dan analisis komputer dan ponsel."

Kepolisian Burlington mengatakan agen-agen dari Biro Alkohol, Tembakau, Senjata Api dan Bahan Peledak sedang melakukan pemeriksaan di dekat lokasi penembakan sekitar pukul 15.38 ketika mereka "menemukan dan menahan" Eaton.

Polisi menambahkan penembakan terjadi di depan gedung apartemen tempat Eaton tinggal. Setelah dia ditahan, para pejabat mendapatkan surat perintah penggeledahan, yang dilaksanakan di kediamannya sekitar pukul 21.53, kata polisi.

"Bukti yang dikumpulkan selama penggeledahan itu, dan bukti tambahan yang dikembangkan selama penyelidikan ini, memberi para penyelidik dan jaksa penuntut alasan kuat untuk meyakini Eaton pelaku penembakan itu," kata polisi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement