Senin 14 Dec 2015 04:38 WIB

Ini 10 Kota Penting yang Terancam Serangan ISIS, Termasuk Jakarta

Rep: C18/ Red: Ilham
Kota Vatikan
Foto: worldgreatestsites.com
Kota Vatikan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tak puas menyerang daerah-daerah perbatasan Iraq dan Suriah, militan ISIS terus menginctensiftkan gerakan mereka. Kini, incarannya hingga ke benua Eropa, Amerika, juga Asia.

Berikut beberapa kota penting yang pernah diancam diserang militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) seperti dikutip dari berbagai sumber:

1. Roma

ISIS melancarkan ancaman untuk menyerang Vatikan dan Kota Roma, Italia setelah memuat foto bendera hitam berkibar di puncak obelisk yang berdiri di Lapangan Santo Petrus, Vatikan.

 

Dilansir Daily Mail, foto itu muncul di majalah terbitan ISIS Dabiq yang dirilis pada Senin (13/10/2014). Di halaman depan edisi keempat majalah itu, terpampang judul yang berisi ajakan untuk memerangi Gereja Katolik.

Kepala berita itu berjudul "The Failed Crusade" yang di dalamnya berisi sejumlah artikel yang berisi ancaman ISIS untuk menyerang dan menaklukkan Roma. (ISIS Rilis Video Tentang Perang Akhir Dunia).

sumber : Berbagai sumber

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement