Sabtu 02 Apr 2016 06:04 WIB

Lima Serangan Mematikan yang 'Tidak Digubris' Layaknya Teror Paris dan Brussels

Rep: Lida Puspaningtyas/ Red: Teguh Firmansyah
 Ratusan orang menghadiri do'a bersama untuk menghormati korban serangan teroris di Paris di Martin Place Sydney.
Foto: Youtube
Gerakan ISIS

2. Serangan Irak, 29 Tewas Setelah ISIS Menyerang Pertandingan Bola

Irak mencoba yang terbaik untuk mengembalikan negara pada kondisi normal setelah ISIS terus menyerang sebagian besar negeri. Namun pada Jumat pekan lalu, tiga hari setelah serangan Brussels, sedikitnya 29 orang tewas dalam serangan bom bunuh diri di sebuah pertandingan bola di Baghdad.

"Mereka baru saja menyerahkan piala pada pemenang, pelaku bom bunuh diri kemudian meledakan diri di tengah keramaian," kata seorang kapten polisi, Al-Asriya pada AFP. Pertandingan itu terjadi di stadium kecil di kota Iskanderiyah, 50 km dari Baghdad.

Selain itu, menurut Reuters, awal Maret, serangan ISIS menewaskan 60 orang ketika truk minyak meledak dekat pos pemeriksaan dekatkota Hilla, Irak bagian selatan.

sumber : RT
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement