Kamis 05 May 2016 05:30 WIB

Sejarah Hari Ini: Pengepungan Kedutaan Besar Iran Berakhir Dramatis

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Ani Nursalikah
Anggota SAS Inggris memasuki Kedutaan Besar Iran di Inggris untuk mengakhiri pengepungan selama enam hari, 5 Mei 1980.
Foto:
Komandan Angkatan Laut Alan Bartlett Shepard Jr diluncurkan ke luar angkasa. Menaiki kapsul ruang angkasa Freedom 7, Shepard menjadi astronaut pertama Amerika yang melakukan perjalanan ke luar angkasa, 5 Mei 1961.

Dari Cape Canaveral, Florida, Komandan Angkatan Laut Alan Bartlett Shepard Jr diluncurkan ke luar angkasa. Menaiki kapsul ruang angkasa Freedom 7, Shepard menjadi astronaut pertama Amerika yang melakukan perjalanan ke luar angkasa, 5 Mei 1961.

Penerbangan suborbital yang berlangsung 15 menit dan mencapai ketinggian 116 mil dari atmosfer adalah kemenangan besar bagi Penerbangan dan Antariksa Nasional (NASA).

NASA didirikan pada 1958 sebagai upaya AS mengikuti prestasi Soviet, seperti peluncuran satelit buatan pertama di dunia, Sputnik 1 pada 1957. Pada akhir 1950-an dan awal 1960-an, dua negara adidaya berlari untuk menjadi negara pertama yang menempatkan manusia ke ruang angkasa dan kembali ke bumi.

Pada 12 April 1961, program luar angkasa Soviet memenangkan kompetisi saat kosmonaut Yuri Gagarin diluncurkan ke ruang angkasa, dimasukkan ke dalam orbit sekitar planet ini dan dengan aman kembali ke Bumi. Satu bulan kemudian, pesawat suborbital Shepard melakukan peluncuran.

NASA meneruskan jejak Soviet sampai akhir 1960-an dan keberhasilan program Apollo ke bulan. Pada Juli 1969, Amerika mengambil lompatan raksasa dengan Apollo 11. Pada 5 Februari 1971, Alan Shepard, orang Amerika pertama di luar angkasa menjadi astronaut kelima yang berjalan di bulan sebagai bagian dari misi pendaratan Apollo 14 di bulan.

Selanjutnya: Napoleon  Bonaparte Meninggal di Pengasingan

sumber : History, BBC
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement