Ahad 08 May 2016 00:10 WIB

Mengenal Lebih Dekat Sadiq Khan, Wali Kota London Muslim Pertama

Rep: Melisa Riska Putri/ Red: Angga Indrawan
Sadiq Khan, Wali Kota Muslim pertama London.
Foto:
Sadiq Khan, muslim yang menjadi calon Wali Kota London.

Sadiq Khan lahir di Rumah Sakit St George di Tooting, London Selatan. Putra kelima dari delapan bersaudara ini hidup sebagai putra imigran dari Pakistan yang menetap di London pada 1960.

Lahir di London dari keluarga Pakistan-Inggrs kelas pekerja, Khan banyak menghabiskan waktu untuk bekerja memenuhi kehidupan. Khan muda bersekolah, mempelajari ilmu pengetahuan alam dan matematikan dengan harapan memenuhi kualifikasi sebagai dokter gigi.

Namun, seorang guru menganjurkan Khan untuk belajar hukum karena kepribadiannya yang argumentatif. Khan memperoleh gelar sarjana hukum di Universitas London Utara. Ia kemudian menjadi seorang pengacara hak asasi manusia sebelum terpilih sebagai anggota parlemen Partai Buruh untuk konstituen London utuk Tooting pada 2005.

Pada 2008, Gordon Brown, mantan Perdana Menteri Inggris memasukkan Khan di kabinetnya sebagai Menteri Masyarakat dan kemudian Menteri Transportasi. Setelah Buruh kehilangan kekuasaan pada 2010, pemimpinnya, Ed Miliband memasukkan Khan dalam kabinet bayangan.

Pada 11 Mei 2015, pria kelahiran 8 Oktober 1970 ini mengundurkan diri dari kabinet bayangan untuk menjadi nominasi calon wali kota Partai Buruh. Ia memenangkan pencalonan pada 11 September 2015.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement