Rabu 29 Jun 2016 05:44 WIB

Sejarah Hari Ini: Pusat Perbelanjaan di Seoul Hancur, Lebih dari 500 Tewas

Rep: Puti Almas/ Red: Teguh Firmansyah
Pusat perbelanjaan Sampoong yang hancur.
Foto:
Katharine Hepburn

Aktris asal Amerika Serikat (AS) Katharine Hepburn menutup usia pada 29 Juni 2003. Ia meninggal di umur 96 tahun karena penyakit tua. 

Aktris yang telah memenangkan penghargaan Oscar sebagai pemeran terbaik sebanyak 4 kali ini dikenal karena kesuksesannya membintangi sejumlah film-film ternama Hollywood. Di antaranya adalah The Philadelphia Story, The African Queen, dan Woman of the Year. 

Bersama dengan sang suami, Spencer Tracy, Katharine juga memerankan sebanyak sembilan film bersama-sama. Di antaranya adalah Adam's Rib (1949), Pat and Mike (1952), dan Guess Who's Coming to Dinner (1967). 

Dalam penampilan terakhirnya, Katharine bermain dalam film Love Affair, sebuah film yang pernah dibuat pada 1939 dan dibuat dengan konsep yang berbeda. Saat itu, ia berperan sebagai Warren Beatty, seorang bibi yang bersifat aristokrat. Meski dalam kondisi cukup lemah karena usia, ia tetap dapat memainkan perannya dengan baik. 

Saat itu, Akademi Perfilman Amerika juga memberikan Katharine sebagai aktris perempuan terbaik sepanjang sejarah Hollywood. Ketika wafat, kepergiannya diperingati dengan mematikan lampu di teater Broadway selama satu jam. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement