Selasa 04 Oct 2016 16:54 WIB

Jepang akan Kesulitan Tangkis Rudal Korut

Rep: MgRol81/ Red: Teguh Firmansyah
Rudal Korut yang diluncurkan pada 2009
Foto:

"Satu-satunya pilihan kami untuk saat ini mungkin bergantung pada AS untuk menghentikan mereka," kata sumber lain di Angkatan Pertahanan Diri Jepang (SDF).

Jepang mulai meningkatkan pertahananya dengan program beranggaran 1 miliar dolar AS yang akan dimulai setelah Maret. Selain itu, Kementerian Pertahanan Jepang juga berencana untuk meningkatkan kinerja rudal SM-3.

Untuk jangka panjang, Jepang sedang mempertimbangkan untuk membeli sistem Terminal High Altitude Air Defence (THAAD) dari Lockheed Martin Corp. untuk menambahkan lapisan tengah BMD, dan membangun sistem pertahanan di pantai.

Sementara itu, AS meningkatkan bantuannya ke negara tetangga Korea Selatan. Pekan lalu AS menjanjikan untuk mempercepat penyebaran baterai THAAD.

"Kami masih berpikir mereka (Korut) perlu waktu, tapi apa pun tujuannya, Korut telah melakukan hal-hal pada tingkat di luar imajinasi kita," kata Menteri Pertahanan Korea Selatan Han Min-koo di parlemen pada Agustus lalu.

Juru bicara Pentagon Komandan Gary Ross, menegaskan kembali komitmen AS untuk membela Korea Selatan dan Jepang.

"Kami terus mendukung (Korea Selatan) dan upaya Jepang untuk memperkuat kemampuan pertahanan masing-masing terhadap ancaman nuklir dan rudal Korea Utara," kata Ross melalui surat elektronik.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement