Selasa 20 Jun 2017 16:57 WIB

Sejarah Hari Ini: Dubes AS Dibunuh, Warga Barat Dievakuasi dari Lebanon

Rep: Puti Almas/ Red: Teguh Firmansyah
Milisi Hizbullah di Lebanon.
Foto: yalibnan.com
Milisi Hizbullah di Lebanon.

Demonstrasi ratusan orang, yang mayoritas adalah mahasiswa di Ibu Kota Aljir, Aljazairs berlangsung pada 20 Juni 1965. Mereka turun ke jalan untuk meneriakkan slogan dukungan terhadap presiden Ahmed Ben Bella yang belum lama digulingkan dalam sebuah kudeta saat itu.

Aksi unjuk rasa pada awalnya dimulai secara damai. Tidak ada bentrokan apapun yang terjadi, hingga akhirnya polisi berusaha membubarkan seluruh demonstran dengan paksa. Pihak keamanan melakukan kekerasan yang membuat kekacauan terjadi di sepanjang jalan-jalan di Algiers.

Penggulingan Ben Bella dilakukan oleh kepala angkatan bersenjata Aljazair Houari Boumedienne. Saat itu, dalam pernyataan dari Dewan Revolusi, sang presiden dituding melakukan pengkhianatan terhadap negara.

Boumedienne kemudian memerintahkan untuk pembebasan tahanan politik yang dilakukan di masa pemerintahan Ben Bella. Kemudian, tank-tank militer dikerahkan di seluruh tiitk strategis di Aljir, termasuk kediaman presiden.

Penangkapan Ben Bella dilakukan tidak beberapa saat setelahnya. Ia disebut ditahan di sebuah pos militer yang berlokasi di wilayah terpencil Gunung Sahara.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement