Sabtu 06 Feb 2021 15:00 WIB

AS Ingin Cabut Status Teroris dari Kelompok Houthi

PBB menyatakan Yaman mengalami krisis kemanusian terburuk di dunia.

Rep: Lintar Satria/ Red: Teguh Firmansyah
 Presiden Joe Biden.
Foto:

Kementerian Luar Negeri AS menegaskan langkah ini tidak mencerminkan pandangan AS terhadap kelompok Houthi dan 'tindakan-tindakan tercela mereka'.

Koalisi militer yang dipimpin Arab Saudi mulai mengintervensi Yaman pada 2015 lalu. Mereka membantu pasukan pemerintah untuk memerangi kelompok Houthi yang didukung Iran.

PBB berusaha mendorong kedua belah pihak kembali ke meja negosiasi saat Yaman juga tengah menghadapi krisis ekonomi dan pandemi Covid-19. Senator AS Chris Murphy memuji keputusan ini.

"Penetapan itu, menghentikan pengiriman makanan dan bantuan penting lainnya ke Yaman dan akan mencegah negosiasi politik yang efektif," katanya.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement