Kamis 08 Jul 2021 18:06 WIB

Tes Prenatal Buatan China Dituding Simpan Data Jutaan Gen

AS khawatirkan data yang disimpan perusahaan China dari tes prenatal.

Rep: Puti Almas/ Red: Reiny Dwinanda
Petugas lab Beijing Genomics Institute (BGI) memeriksa sampel untuk pengurutan genom di Hong Kong, 2 December 2015. BGI Group diduga mengumpulkan dan menganalisis data gen manusia lewat alat tes prenatal, Nifty.
Foto:

Namun, AS mengatakan tidak ada perusahaan sejenis yang beroperasi pada skala BGI. Perusahaan ini mulai bekerja dengan rumah sakit militer China untuk mempelajari genom janin pada 2010 dan menerbitkan lebih dari puluhan studi bersama dengan para peneliti untuk menguji dan meningkatkan kemampuan tes prenatal.

Sebuah studi BGI yang diterbitkan pada 2018 menggunakan superkomputer militer untuk menganalisis kembali data NIifty dan memetakan prevalensi virus pada perempuan-perempuan di China. Ini ditujukan untuk mencari indikator penyakit mental di dalamnya dan memilih minoritas Tibet serta Uighur untuk menemukan hubungan antara gen dan karakteristik mereka.

Menurut kode komputer BGI yang ditinjau oleh Reuters, selain informasi genetik tentang janin dan ibu, proses pengujian menangkap informasi pribadi, seperti negara pelanggan, berat badan, tinggi badan, dan riwayat kesehatan. Sementara itu, nama pelanggan tidak dikumpulkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement