Jumat 16 Jul 2021 10:11 WIB

PBB Minta Bantuan untuk Rakyat Afghanistan

PBB membutuhkan 850 juta dolar AS untuk membantu kebutuhan rakyat Afghanistan

Rep: Lintar Satria/ Red: Nur Aini
Warga Afghanistan kembali ke desa mereka untuk membangun kembali properti mereka yang hancur setelah pasukan keamanan membersihkan daerah gerilyawan Taliban di distrik Achin di provinsi Nangarhar, Afghanistan, 31 Mei 2021 (dikeluarkan 01 Juni 2021).
Foto:

Ia menambahkan tahun ini PBB juga mencatat 627 ribu warga Afghanistan yang dipulangkan dari negara-negara tetangga. "Sebagian besar dari mereka berasal dari Iran," kata Alakbarov.

Alakbarov juga melaporkannya meningkatnya serangan terhadap pekerja kemanusiaan tahun ini. Ia mengatakan 35 pekerja kemanusiaan yang dibunuh dan 63 terluka 'mencerminkan kenaikan kekerasan terhadap mereka sebesar 30 persen dibandingkan tahun lalu'.

Ia juga melaporkan ancaman dan intervensi pada staf organisasi kemanusiaan juga meningkat. Alakbarov mengatakan enam bulan pertama 2021 sudah terjadi 1.090 insiden, sangat tinggi dibandingkan sepanjang 2020 yang sebanyak 1.100 insiden.

Ia mengatakan kesulitan terbesar yang dihadapi pekerja kemanusiaan adalah meningkatnya aktivitas militer. Hal itu seperti berhadapan dengan ranjau, terjebak di baku tembak dan diserang kelompok yang mengincar pekerja kemanusiaan perempuan, perempuan yang divaksin dan tim pembersih ranjau. 

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement