Ahad 31 Jul 2016 03:32 WIB

Insiden Balon Udara, 16 Tewas

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Angga Indrawan
Menikah di balon udara
Foto: Dailymail
Menikah di balon udara

REPUBLIKA.CO.ID, TEXAS -- Setidaknya 16 orang dikabarkan tewas setelah sebuah balon udara terbakar dan terjatuh di wilayah Lockhart, negara bagian Texas, Amerika Serikat.

Hal itu dikonfirmasi oleh pihak Caldwell County Sheriff atau kepolisian setempat, Daniel Law. 

"Nampaknya tidak ada yang selamat dari kecelakaan itu," katanya seperti dirilis dari kantor berita Reuters.

Gubernur Texas Greg Abbott pun langsung angkat bicara soal insiden tersebut. Ia meminta masyarakt untuk mendoakan para penumpang yang meninggal.

"Marilah kita panjatkan doa kepada korban dan keluarganya, sekaligus juga untuk masyarakat Lockhart," ujarnya.

Hingga kini, petugas dari badan keamanan transportasi nasional sudah diterjunkan ke lokasi. Mereka sekaligus akan mengadakan investigasi soal penyebab insiden.

Sedangkan juru bicara FAA mengatakan otoritas berwenang di Texas belum merilis nama pilot dan penumpang balon udara tersebut. Identitas korban akan segera dirilis usai keluarga korban diberitahu terlebih dahulu.

Diketahui, insiden ini bertepatan dengan acara sebuah perusahaan di daerah Austin, Texas. Pada acara tersebut, pihak perusahaan menawarkan wahana balon udara. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement