Selasa 16 Aug 2016 11:23 WIB

Azerbaijan Gelar Penyelidikan Pidana Pengikut Gulen

Rep: Gita Amanda/ Red: Bilal Ramadhan
Fetthullah Gulen
Foto: gazetteboyut
Fetthullah Gulen

REPUBLIKA.CO.ID, BAKU -- Azarbaijan menyatakan telah melakukan penyelidikan kriminal terhadap para pendukung ulama Fethullah Gulen di negara tersebut. Ini sejalan dengan langkah Ankara yang menyalahkan Gulen sebagai dalang kudeta gagal di Turki bulan lalu.

"Untuk mencegah tindakan ilegal di Azarbaijan oleh pendukung organisasai Fethullah Gulen, penuntut umum meluncurkan penyelidikan pidana," kata juru bicara Eldar Sultanov seperti dilansir Radio Free Europe Radio Liberty, Selasa (16/8).

Sultanov mengatakan, penyelidikan telah dimulai terkait kasus ini. Namun ia tak menjelaskan lebih lanjut dan tak jelas pula berapa banyak orang yang mungkin dituntut. Azerbaijan yang merupakan sekutu Turki, bulan lalu menutup saluran televisi swasta yang berencana menyiarkan wawancara dengan Gulen.

Mereka mengatakan, pihaknya ingin menghindari provokasi yang bertujuan merusak kemitraan strategis Turki dan Azerbaijan. Selama ini Gulen yang tinggal di pengasingan di Amerika Serikat memang telah dituduh memerintahkan kudeta pada 15 Juli lalu. Namun Gulen membantah keras tuduhan tersebut.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement