Jumat 18 Jun 2010 13:29 WIB

Nelson Mandela Datangi Pemakaman Cucunya, Zenani

Rep: Ilyas/ Red: Endro Yuwanto
Nelson Mandela
Nelson Mandela

REPUBLIKA.CO.ID, JOHANNESBURG--Nelson Mandela pada Kamis (17/6) mendatangi pemakaman cicitnya, Zenani Mandela, yang tewas dalam kecelakaan mobil pekan lalu. Dia datang ke tempat tersebut bersama ratusan pelayat lainnya.

Kematian cicit Mandela yang masih berusia 13 tahun itu terpaksa menggagalkan rencananya untuk membuka pertandingan Piala Dunia, Jumat (11/6) lalu. Peristiwa tersebut telah mengubah suasana hati di awal tontonan spektakuler di dunia itu.

Dengan memakai mantel hitam, Mandela yang saat ini berusia 91 tahun, tiba saat pemakaman masih berlangsung. Ia perlahan-lahan maju dengan bantuan kursi roda dengan didampingi istrinya, Graca Machel.

Teman-teman sekolah dan keluarga Zenani masuk ke Gereja kecil di Johannesburg. Ke tempat itu mereka membawa keranjang bunga sebelum pesan belasungkawa dibacakan yang menggambarkannya sebagai ''seorang bintang yang dilahirkan secara alami'' yang menyukai musik.

Zenani yang merupakan cicit kesembilan Mandela. Ia meninggal dua hari setelah ulang tahun yang ke-13.

Super model Naomi Campbell, mengatakan dalam pesan videonya bahwa dia menganggap Zenani sebagai seorang putri yang dibaptis yang akan bermain dengan anak lainnya di surga.

"Saya benar-benar beruntung bisa berkata bahwa kami berjalan, tertawa dan dapat bermain sambil berdandan,'' cetus Campbell. ''Dia akan selalu ada di hati saya selamanya.''

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement