Senin 28 Dec 2020 20:32 WIB

Pejabat Tinggi Mesir Kembali Kunjungi Tripoli, Gertak Turki?

Mesir mewaspadai dukungan berkelanjutan Turki untuk Libya

Rep: deutsche welle/ Red: deutsche welle
Setelah Bertahun-tahun, Pejabat Tinggi Mesir Kembali Kunjungi Tripoli

Kerja sama keamanan

Menurut kementerian dalam negeri GNA, para pejabat membahas "tantangan keamanan bersama dan cara untuk meningkatkan kerja sama keamanan."

Mereka juga membahas cara-cara untuk mendukung kesepakatan gencatan senjata Oktober antara faksi-faksi yang bertikai di Libya, yang ditengahi oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Delegasi itu juga membahas kemungkinan pembukaan kembali kedutaan besar Mesir di Tripoli "secepatnya", kata Mohamed Elgeblawi, juru bicara kementerian luar negeri GNA di Twitter.

Kedua belah pihak juga sepakat untuk mengambil langkah-langkah untuk terus membuka penerbangan Libya ke Kairo, kata Elgeblawi.

rap/ha (AP, Reuters)

Disclaimer: Berita ini merupakan kerja sama Republika.co.id dengan deutsche welle. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi berita menjadi tanggung jawab deutsche welle.
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement