Kamis 18 Feb 2021 07:20 WIB

Presiden Joe Biden Akhirnya Menelepon Netanyahu

Sambungan telepon ini membantah spekulasi Biden tidak terlalu menyukai Netanyahu.

Rep: Lintar Satria, Dwina Agustin/ Red: Nidia Zuraya
Joe Biden dan Benjamin Netanyahu pada tahun 2016.
Foto:

Kantor Perdana Menteri Israel mengatakan dalam pernyataannya Biden dan Netanyahu berbicara selama satu jam mengenai berbagai isu termasuk 'ancaman Iran' dan pembangunan hubungan antara Israel dan negara-negara muslim dan Arab. "Dua kepala negara juga mencatat koneksi lama pribadi mereka," tambah Kantor Perdana Menteri.

Gedung Putih mengatakan kedua pemimpin itu membahas berbagai macama isu. Antara lain perlunya ' melanjutnya konsultasi' mengenai Iran. Dalam pernyataannya Gedung Putih mengatakan Biden memberitahu Netanyahu ia berniat memperkuat kerja sama pertahanan dengan Israel.

Di sambungan telepon itu Biden menekankan dukungnya pada normalisasi hubungan dengan negara-negara tetangga. Ia juga 'menekankan pentingnya' upaya menuju perdamaian Israel dan Palestina.

Gedung Putih membantah tertundanya Biden menghubungi Netanyahu memang disengaja untuk menghina pemimpin Israel itu. Pekan lalu juru bicara Gedung Putih Jen Psaki mengatakan hal itu 'tidak disengaja'.

Pekan ini Netanyahu mengakui perbedaan pendapat dengan Biden dalam is Iran dan Palestina. Tetapi ia mengatakan keduanya menikmatik hubungan kerja yang kuat.

Hubungan kedua negara akan teruji bila Washington kembali bergabung ke kesepakatan nuklir Iran yang ditinggalkan Trump. Serta menentang pembangunan pemukiman Israel di daerah pendudukan yang diharapkan menjadi bagian negara Palestina di masa depan.

sumber : Reuters
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement