Jumat 05 Mar 2021 17:38 WIB

China Targetkan Pertumbuhan Ekonomi di Atas 6 Persen

Target China menandai menguatnya ekonomi pasca-pandemi Covid-19

Rep: Lintar Satria/ Red: Nur Aini
Pertumbuhan ekonomi China, ilustrasi
Foto:

Bruce Pang dari bank investasi China Renaissance mengatakan target yang lebih fleksibel membuka ruang untuk reformasi struktural dan transisi untuk ekonomi yang lebih dewasa. "Kami pikir target ini akan tercapai, mengindikasi pihak berwenang mengubah fokus dari kecepatan ke kualitas pertumbuhan," kata Pang.

Li Keiqang juga menargetkan angka pengangguran di perkotaan menjadi sebesar 5,5 persen dengan harapan dapat membuka 11 juta lapangan pekerjaan di kota, naik sembilan juta dibandingkan tahun lalu. Perdana menteri juga menetapkan angka defisit sekitar 3,2 persen dari produk domestik bruto. Tetapi Kementerian Keuangan mengungkapkan kekhawatiran mereka mengenai anggaran pemerintah.

"Outlook pengeluaran dan pendapatan pemerintah tahun 2021 tampaknya cukup serius, dalam kesulitan yang lebih besar dalam menyeimbangan anggaran dan risiko di wilayah-wilayah penting seperti hutang yang tak bisa diabaikan," kata Kementerian Keuangan China dalam laporan yang dirilis di NPC.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement