Selasa 23 May 2017 17:24 WIB

Korsel Lepas Tembakan Peringatan ke Arah Korut

Rep: Fira Nursya'bani/ Red: Teguh Firmansyah
Peta Semenanjung Korea yang terbagi jadi Korea Utara dan Korea Selatan
Foto: all-that-is-interesting.com
Peta Semenanjung Korea yang terbagi jadi Korea Utara dan Korea Selatan

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL -- Korea Selatan melepaskan tembakan peringatan ke wilayah perbatasan dengan Korea Utara, pada Selasa (23/5). Tembakkan dilepaskan setelah sebuah benda tak dikenal terbang dari wilayah Korea Utara ke arah selatan.

Media lokal melaporkan, benda itu kemungkinan adalah sebuah pesawat tak berawak milik Korea Utara. Kepala Staf Gabungan Korea Selatan mengatakan, militer Korea Selatan telah melayangkan pernyataan peringatan sebelum akhirnya melepaskan tembakan.

Tidak ada komentar langsung di media pemerintah Korea Utara mengenai insiden ini. Militer Korea Utara juga tidak melepaskan tembakan balasan ke wilayah perbatasan kedua negara.

Kantor berita Korea Selatan, Yonhap, melaporkan bahwa Korea Selatan telah menembakkan sekitar 90 senapan mesin ke udara, arah Korea Utara. Saat ini, Korea Selatan sedang menganalisis apakah pesawat tak berawak Korea Utara itu telah melintasi perbatasan.

Korea Selatan dan Korea Utara memiliki perbatasan yang penuh dengan penjagaan pasukan bersenjata.  Pada 2014, kedua negara saling menembakkan senapan mesin dan senapan api setelah aktivis Korea Selatan mengeluarkan balon propaganda anti-Korea Utara, yang melintasi Zona Demiliterisasi di Semenanjung Korea. Namun tidak ada korban dalam insiden saling tembak itu.

Pesawat tak berawak milik Korea Utara yang melintasi perbatasan, adalah hal yang tidak biasa, tapi pernah terjadi sebelumnya. Pada Januari 2016, Korea Selatan mengatakan militernya menembakkan 20 tembakan peringatan senapan mesin setelah pesawat tak berawak Korea Utara melintasi perbatasan.

sumber : AP
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement