Sabtu 09 Apr 2016 05:30 WIB

Sejarah Hari Ini: 180 Orang Tewas Akibat Tornado Dahsyat di Oklahoma dan Texas AS

Rep: Rr Laeny Sulistyawati/ Red: Teguh Firmansyah
Badai Tornado di Amerika Serikat
Camilla (kiri) dan Pangeran Charles (kanan)

Pada 9 April 2005 pangeran Charles Menikahi Camilla.  Charles dan Camilla menjadi pasangan sah di mata hukum setelah lebih dari 30 tahun kisah cinta mereka dimulai.

Lebih dari 20.000 orang bersorak ketika mereka tiba di Guildhall, Windsor, dekat London Inggris untuk mendukung pasangan yang akan melangsungkan pernikahan catatan sipil mereka.

Saat pasangan ini meninggalkan Guildhall, Pangeran Charles mengucapkan terima kasih banyak kepada masyarakat yang tengah bersorak. Di antara pendukungnya yang ikut merasa senang adalah Vivienne Reay, (53 tahun) dari Staines, Middlesex.

Ia mengatakan, pernikahan pasangan itu brilian dan mereka sudah menunggu cukup lama. Pengamanan ekstra ketat dilakukan di sekitar Windsor dengan penembak jitu berada di atas atap, petugas berbaur dalam kerumunan, dan polisi dengan anjing pelacak berpatroli.

Gangguan yang terjadi dengan cepat diatasi dan ditangkap oleh polisi. Setelah itu mereka kembali ke kapel St George di kastil Windsor untuk pemberkatan pernikahan yang dipimpin oleh Uskup Agung Canterbury.

Sekitar 800 keluarga dan teman-teman pasangan menghadiri peristiwa sakral tersebut termasuk Ratu dan Pangeran Philip. Perdana Menteri, tokoh politik, diplomat, pemimpin gereja termasuk di antara jemaat di Kapel St George.

Camilla mengenakan gaun pengantin sifon berbahan sutra untuk upacara sipil. Kemudian ia mengganti pakaiannya menjadi gaun sutra biru saat berada di pemberkatan pernikahannya.

Selama pemberkatan, pasangan berjanji untuk setia satu sama lain selama sisa hidup mereka. Setelah upacara, pasangan itu berjalan dan mengobrol dengan anggota masyarakat yang berkumpul di luar kapel.

Pengantin itu kemudian menuju ke tempat resepsi, yang diselenggarakan oleh Ratu Elizabeth II. Pangeran dan Duchess Camilla berbaur dengan tamu mereka saat resepsi pernikahan.

Para tamu di resepsi termasuk semua bangsawan senior Inggris, kerajaan asing yang diundang, pejabat

pemerintah, pemimpin partai oposisi, dan sejumlah selebriti.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement