Ahad 16 Apr 2023 06:05 WIB

Seorang Polisi Jepang Terluka dalam Insiden Bom Asap Jelang Pidato PM Kishida

Seorang pemuda melempar bom asap ke arah Perdana Menteri Jepang di Wakayama.

Seorang pria ditangkap setelah melemparkan bom asap di lokasi pidato PM Jepang Fumio Kishida, Sabtu (15/4/2023).
Foto:

Kimura ditangkap di tempat kejadian, menurut laporan itu. Dia menolak berbicara dengan penyelidik tanpa didampingi pengacaranya.

Kejadian tersebut bukanlah serangan pertama terhadap politisi di Jepang. Kurang dari setahun yang lalu, pada 8 Juli 2022, mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe tewas ditembak saat berbicara dalam pidato kampanye di Prefektur Nara. Pembunuhnya, Tetsuya Yamagami, mendekati politisi dari belakang dan melepaskan dua tembakan dari jarak sekitar 10 meter.

Penyerang mengatakan pada penyelidik bahwa ia telah memutuskan untuk melakukan pembunuhan karena dugaan hubungan Abe dengan sekte agama yang ia klaim telah membuat ibunya bangkrut. Kelompok tersebut membantah memiliki hubungan dengan perdana menteri.

sumber : Antara, Sputnik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement