Rabu 16 Dec 2015 01:01 WIB

Peristiwa Dunia Januari 2015: Arab Saudi Berduka, Charlie Hebdo Berdarah

Pelayat mengusung jenazah raja Arab Saudi, Abdullah bin Abdulaziz Al Saud, di Riyadh, Arab Saudi, pada 23 Januari 2015.
Foto:
Pelayat mengusung jenazah raja Arab Saudi, Abdullah bin Abdulaziz Al Saud, di Riyadh, Arab Saudi, pada 23 Januari 2015.

RIYADH -- Raja Abdullah bin Abdulaziz meninggal dunia pada usia 90 tahun pada Jumat (23/1). Raja Abdullah dimakamkan setelah shalat Jumat di Masjid Imam Turki bin Abdullah di Riyadh.

Raja Abdullah dirawat di rumah sakit sejak Desember. Dia telah menjalani operasi beberapa tahun terakhir karena saraf tulang belakang yang terjepit.

Sebelum wafat, seperti dikutip Reuters, Raja Abdullah dirawat di King Abdulaziz Medical City of the National Guard di Riyadh untuk menjalani tes medis. Selama dirawat Abdullah harus menggunakan tabung untuk membantu bernapas.

Segenap pemimpin dunia menyampaikan duka cita atas meninggalnya Raja Abdullah. Presiden Barack Obama memuji-muji kontribusi Abdullah untuk kedamaian di Timur Tengah. ''Negara kami bekerja sama menghadapi banyak tantangan,'' kata Obama seperti dikutip dari Time.

Perdana Menteri Inggris David Cameron dan Perdana Menteri India Narendra Modi juga menyatakan bela sungkawa. Cameron mengatakan ia sangat sedih dan berharap hubungan baik antarkerajaan terus berlanjut.

sumber : pusat data Republika

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement